Redaksi23.com.Jeddah,-Al Nassr memastikan tiket ke semifinal Liga Champions Asia 2024/2025 usai menghancurkan Yokohama Marinos dengan skor telak 4-1 dalam laga perempat final yang berlangsung di Stadion Pangeran Abdullah al-Faisal, Sabtu (26/4/2025) malam waktu setempat.
Sejak peluit pertama dibunyikan, Al Nassr langsung tampil mendominasi. Jhon Duran membuka keunggulan di menit ke-27, diikuti gol dari Sadio Mane empat menit kemudian, dan Cristiano Ronaldo menambah keunggulan di menit ke-38, membuat Al Nassr menutup babak pertama dengan keunggulan 3-0.
“Ronaldo mencetak gol ke-33 untuk Al Nassr dan gol ke-8 di Liga Champions Asia musim ini,” catat laporan resmi pertandingan.
Pada babak kedua, Duran kembali menambah pundi-pundi gol Al Nassr, menjadikan skor 4-0. Meskipun Kota Watanabe sempat memperkecil ketertinggalan menjadi 1-4, Marinos harus bermain dengan 10 orang setelah Watanabe diusir wasit akibat kartu kuning kedua.
Sayangnya, duel yang ditunggu antara Sandy Walsh dan Cristiano Ronaldo urung terjadi. Walsh tidak dimainkan oleh pelatih Patrick Kisnorbo, sementara Ronaldo ditarik keluar lapangan di menit ke-67.
Al Nassr tampil agresif dengan mencatatkan 16 tembakan, 13 di antaranya mengarah tepat ke gawang Yokohama Marinos. Kendati demikian, tidak ada tambahan gol hingga peluit panjang dibunyikan.
Kemenangan 4-1 ini memastikan langkah Al Nassr menuju babak semifinal Liga Champions Asia, menjaga harapan mereka untuk meraih trofi prestisius antar klub Asia tersebut.